Wednesday, April 10, 2013

Anak Nias...

Hai BroSist... Haisa Mboto...??Nah Itu lah sapaan orang Nias untuk menanyakan "apa kabar?". Kali ini saya ingin sedikit membagikan info tentang pulau asal saya berada, yaitu pulau Nias. Mungkin dari sebagian dari kalian pernah mendengar tentang pulau ini, dan jika belum maka kalian harus coba untuk mengunjungi pulau satu ini.

Ombak Dari Pantai Sorake, Nias.
Pulau Nias di kenal dengan Panorama alam yang masih sangat alami dan juga sebagai surganya para penggila surfing... Dengan ketinggian ombak 2-15 kaki dan keindahan pantai lagundri dan sorake yang terletak di Nias selatan ini menjadi tempat incaran ke Tiga di dunia... pantai di Pulau Nias adalah tempat yang paling menarik di dunia karena letak geografisnya di nusantara dan terumbu karangnya yang menakjubkan.dan ini bisa dinikmati di beberapa titik pantai seperti pantai Lagundri dan Sorake.


Bukan Hanya itu aja begitu banyak tempat-tempat pariwisata yang indah yang bisa di jadikan tempat untuk relaksasi bagi anda yang penat dengan segala jadwal dan aktifitas yang sedang anda jalani.Yups... seperti halnya gue yang sedang kuliah di kota medan saat ini...pengen rasanya cepat-cepat balik ke Nias untuk berlibur dan melepas semua kepenatan ku akan jadwal kuliah dan tugas-tugas yang makin padet... 



Dan di tempat ini kamu bakal dimanjakan dengan tempat-tempat pariwisata yang  diantaranya adalah Pantai Muara Indah, Pantai Carlita, pantai Laowomaru, Gua Laowomaru, pantai Bunda, Miga, Air Terjun Onowaembo, dan Arah Namohalu. Disamping itu ada juga Gomo dimana terdapat peninggalan barang barang dari jaman megalitikum, pantai Lagundri Sorake, Pantai Moale, Gunung Lolomatua, Hombo Batu dan Rumah adat di Bawomataluo, Pulau-Pulau Batu, dan Pulau Telo.



Dibagian Nias Utara kamu bisa mengunjungi Pantai Walo, Air Terjun Luaha Ndroi, Pantai Turogaloko, Lahewa, Pantai Turodawola Kecamatan Afulu, Pantai Toretolo, dan Pulau Makora. Dibagian Nias Barat anda bisa mengunjungi Pulau Asu-Hinako dan Pantai Sirombu.Itulah yang buat aku bangga bisa jadi anak Nias...

pulau Nias akan semakin lebih baik bila pemerintah dapat lebih mengembangkan dan memperhatikannya...


Jadi jangan lupa buat berkunjung di pulau keren ini... Pulau Nias


1 comment: